EDUKASI PENCEGAHAN KULIT KERING DENGAN MINYAK ZAITUN PADA SANTRI PUTRI PONDOK PESANTREN SALAFIYAH SYAFIIYAH SUKOREJO

Authors

  • Fauzi Rahman Program Studi Farmasi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Ibrahimy
  • Diana Lady Yunita Handoyo Program Studi Farmasi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Ibrahimy, Situbondo

DOI:

https://doi.org/10.36728/scsej.v2i2.47

Keywords:

kulit kering, minyak zaitun, moisturizer

Abstract

Prevalensi kulit kering cenderung tinggi yaitu sekitar 30%. Perilaku pada kebersihan kulit pada santri putri juga cukup rendah. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman Kesehatan kulit terkait kulit kering pada santri putri di pondok pesantren Salafiyah Syafiiyah Sukorejo. Metode pelaksanaan kegiatan yaitu dengan memberikan edukasi melalui pemaparan presentasi pada santri putri dimana indikator keberhasilan diukur menggunakan pertanyaan pada pretest dan postest. Berdasarkan hasil dari pretest dan postest, terdapat peningkatan sebesar 65% menjadi 97% terkait pemahaman santri terkait kulit kering, moisturizer, penggunaan minyak zaitun, dan pengembangan produk minyak zaitun. Edukasi pencegahan kulit kering dengan kosmetika berbasis minyak zaitun (olea europaea) pada santri putri pondok pesantren Salafiyah Syafiiyah Sukorejo dapat meningkatkan pemahaman terkait kulit kering, moisturizer dan kosmetika berbasis minyak zaitun.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Aidha, Z., & Damayanti, Y. (2021). Hubungan Personal Hygiene Dengan Kejadian Dermatitis di Pondok Pesantren Mawaridussalam [Skripsi]. Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

Jaya, N. M. A. N. P., Hermawan, M., & Regina. (2023). Olive oil and hydration based on clinical assessment and transepidermal water loss: A systematic review. Journal of General - Procedural Dermatology & Venereology Indonesia, 7(2). https://doi.org/10.7454/jdvi.v7i2.1156

Kemenkes RI. (2020). Farmakope Indonesia Edisi VI. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Yuhara, N. A., & Rawar, E. A. (2022). Formulasi dan Evaluasi Sediaan Body Lotion Spray Ekstrak Rosella (Hibiscuc sabdariffa L.). Jurnal Ilmu Kesehatan, 1(2), 12–19.

Downloads

Published

2024-07-31

Issue

Section

Articles